Menjangkau Lebih Banyak Jiwa Melalui Rumah Ceria

Written on 12/05/2018
Alisan Jaya


Mereka perlu diberitakan kabar Kasih dari Tuhan dan tentang segala Kebenaran Nya agar dapat merubah karakter anak-anak ini menjadi lebih baik dan agar mereka dapat menjadi Pemimpin Masa Depan kelak.

Dengan berhasil nya pelayanan Rumah Kasih Pontianak dan Singkawang sehingga manfaat nya dirasakan berguna oleh anak-anak lingkungan sekitar, Yayasan Sungai Kasih terus berusaha untuk memaksimalkan kesempatan yang Tuhan sudah berikan. Yayasan Sungai Kasih melakukan usaha “jemput bola” untuk menghampiri anak-anak yang ada di lingkungan yang berbeda dan memiliki jarak yang cukup jauh dari Rumah Kasih dengan mengadakan kegiatan yang dinamakan Rumah Ceria di berbagai daerah di Pontianak dan Singkawang.

Rumah Ceria tidaklah seperti Rumah Kasih yang memakai properti milik Yayasan Sungai Kasih sebagai tempat kegiatan, Rumah Ceria memakai rumah penduduk daerah setempat yang dengan ikhlas memberikan tempat nya untuk digunakan sebagai tempat kegiatan Rumah Ceria. 





Sama seperti kegiatan di Rumah Kasih, Rumah Ceria memiliki 2 kegiatan utama yakni Bimbingan Belajar dari Calistung sampai kelas 6 SD, dan  kegiatan pembinaan karakter yang dinamakan Hari Ceria. Tujuan utama dari pelayanan ini adalah membangun manusia-manusia kecil ini untuk menjadi manusia yang baru yang dibenarkan sesuai karakter Yesus Tuhan kita dan menjadikan mereka sebagai calon #pemimpinmasadepan.

KEGIATAN RUMAH CERIA
Adapun kegiatan Rumah Ceria ini menggunakan waktu 3 hari dalam seminggu, dengan 1 jam per hari kegiatan. Jadwal 3 hari Rumah Ceria ini diisi dengan 2 hari sebagai kegiatan Bimbingan Belajar dan 1 hari sebagai Hari Ceria.

Yang menarik dari Rumah Ceria ini adalah beragam nya anak-anak yang datang dari berbagai latar belakang agama seperti Islam, Budha, Katholik, Kristen; dan juga dari berbagai suku seperti Tionghoa, Dayak, dan Melayu. Hal ini menjadi semangat bagi kami untuk lebih menyalurkan belas kasih dari Tuhan kepada mereka.



16 RUMAH CERIA DAN PERTUMBUHAN JUMLAH ANAK MENCAPAI 600 JIWA
Saat ini di Kota Pontianak sendiri, jumlah Rumah Ceria sudah berjumlah 7 Rumah Ceria, yakni: Rumah Ceria Desa Kapur, Rumah Ceria Hanura 1, Rumah Ceria Hanura 2, Rumah Ceria Jeruju, Rumah Ceria Siaga, Rumah Ceria Parit Dua (yang baru dibuka per 1 Oktober 2018), dan Rumah Ceria Jalan Horas (yang baru dibuka per 12 November 2018). 

Kota Singkawang memiliki 9 Rumah Ceria yang aktif, yakni: Rumah Ceria Tani, Rumah Ceria Saliung, Rumah Ceria Roban 1, Rumah Ceria Roban 2, Rumah Ceria Gang Tiga, Rumah Ceria Kali Asin, Rumah Ceria Lirang 1, Rumah Ceria Lirang 2 (yang baru dibuka pada tanggal 9 Oktober 2018), dan Rumah Ceria Jalan Baru (yang baru dibuka pada tanggal 3 Oktober 2018).

Jumlah anak-anak di masing-masing Rumah Ceria mencapai 20-30 anak / Rumah Ceria. Namun di beberapa Rumah Ceria seperti di Hanura 1, Hanura 2, Saliung, Lirang, dan Jalan Baru bisa mencapai jumlah 35-60 anak / Rumah Ceria. Jumlah anak bisa meningkat sampai 30-50% jumlah anak di Hari Ceria (kegiatan hari ke tiga). Hari Ceria ini cukup diminati anak-anak dikarenakan pada Hari Ceria, anak-anak disuguhi kegiatan yang menarik seperti bernyanyi, dengarkan cerita-cerita pembinaan karakter, dan bermain bersama. Mereka juga mendapatkan makanan ringan sepulang dari kegiatan Hari Ceria.

Dengan data jumlah anak-anak ini, dapat disimpulkan bahwa penambahan jiwa-jiwa cilik yang dilayani Yayasan Sungai Kasih bertambah kurang lebih 500 - 600 jiwa dalam 1 tahun belakangan ini. Ini adalah sukacita besar untuk semua yang terlibat dalam pelayanan ini mulai dari seluruh kepengurusan Yayasan Sungai Kasih, para donatur yang mengambil bagian khusus dalam pelayanan ini, bahkan para koordinator dan guru-guru yang bekerja di lapangan. 



KOMUNITAS BARU
Pelayanan ini, selain membawa jiwa-jiwa cilik yang baru, juga membentuk komunitas yang baru yakni komunitas para kakak-kakak atau guru-guru Rumah Ceria. Setiap Rumah Ceria memerlukan minimal 2 tenaga pengajar untuk mengajar di kelas kecil dan kelas besar. Di beberapa lokasi seperti pada Rumah Ceria Saliung dan Lirang, dilengkapi 3 guru sebagai pendamping kelas calistung, kelas kecil, dan kelas besar. Penetapan penambahan jumlah guru ini dilakukan setelah dikaji atas setiap masalah dan keperluan di Rumah Ceria tersebut.  

Jumlah guru-guru yang bisa mencapai total hampir 30 guru (termasuk calon guru yang sedang melakukan proses pelatihan), membentuk sebuah komunitas yang saling membangun dan menguatkan. Setiap bulan nya perwakilan dari Jakarta (Alisan Jaya) datang ke Pontianak dan Singkawang bukan hanya untuk memantau perkembangan kegiatan Rumah Ceria saja, namun lebih dari itu, sebenarnya kami juga membangun dan menyemangati para guru-guru ini untuk menjadi manusia yang berkenan dan berkarakter seperti Yesus Tuhan. Karena kami paham apa yang mereka lakukan di lapangan sungguh-sungguh tidak mudah, dan butuh kesetiaan. Mereka pun setiap sebulan 2 kali mengadakan persekutuan dan rapat yang dipimpin masing-masing koordinator wilayah mereka yakni Sdr Acong (Singkawang) dan Ibu Elly (Pontianak).



MEMBUTUHKAN DANA YANG BESAR
Pelayanan Rumah Ceria ini memerlukan biaya bulanan yang tidak sedikit untuk tetap beroperasi. Biaya ini digunakan untuk memberkati guru-guru dengan persembahan kasih yang cukup (2 guru per 1 Rumah Ceria); Snack anak-anak setiap minggu nya untuk kegiatan Hari Ceria; Peralatan-peralatan seperti meja tulis, papan tulis, dan alat-alat tulis; biaya pembinaan dan pengembangan setiap bulan nya; subsidi biaya listrik yang kami berikan untuk membantu pemilik rumah; dan biaya-biaya sosial lain nya yang sangat dibutuhkan untuk memberikan pertolongan bagi anak-anak ini.  

Puji Tuhan beberapa rekan-rekan donatur digerakan Tuhan untuk membantu pembiayaan pelayanan ini, namun dengan terus menambah nya jumlah Rumah-Rumah Ceria yang baru, dan demi tercapai nya visi untuk mencapai jumlah 500 Rumah Ceria, Yayasan Sungai Kasih terus berupaya mencari dana untuk mendukung kegiatan pelayanan ini melalui mengajak beberapa rekan agar tergabung sebagai donatur, dan berencana melakukan beberapa ide kegiatan untuk mencukupi dana kebutuhan pelayanan Rumah Ceria ini.  



Anak-anak ini perlu ditolong, tetapi bukan dengan sekedar memberi mereka roti untuk mengenyangkan perut mereka, mereka perlu diberitakan kabar Kasih dari Tuhan dan tentang segala Kebenaran Nya agar dapat merubah karakter anak-anak ini menjadi lebih baik dan agar mereka dapat menjadi Pemimpin Masa Depan kelak.  

Tuhan Yesus memberkati,  

Alisan Jaya - Bagian Pengembangan Rumah Ceria